Bupati Mahulu Ajak Petinggi dan BPK Bersama Wujudkan Kampung Mandiri

- Admin

Rabu, 12 Juni 2024 - 07:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, SH, ME Saat Menyampaikan Sambutan di Hadapan Para Petinggi Kampung dan Anggota BPK

Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, SH, ME Saat Menyampaikan Sambutan di Hadapan Para Petinggi Kampung dan Anggota BPK

MALANG, wartakubar.id – Sesungguhnya,selama ini Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) sudah menerapkan strategi untuk percepatan pencapaian tahap desa mandiri.

 Hal ini disampaikan Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, S.H., M.E., saat menutup Workshop Aparatur Pemerintahan Kampung se-Kabupaten Mahulu Tahun 2024, Selasa (11/06/2024), di Hotel The Aliante Kota Malang Jawa Timur.

“Inti utamanya adalah terpenting sekarang Memperkuat jajaran pemerintahan kampung dalam memanfaatkan seluruh anggaran yang tersedia untuk kegiatan yang prioritas terlebih dahulu, yang efektif dan efisien, sembari memperkuat pola hubungan kerja yang serasi dalam bingkai kemitraan yang sejajar antara Pemerintah kampung dengan Badan Permusyawaratan Kampung (BPK),” ungkap Bupati.

Bupati dua periode ini meneruskan, keserasian pola hubungan kerja ini akan tercermin dalam jenis-jenis belanja kampung yang mengutamakan jenis belanja yang sangat diperlukan oleh masyarakat kampung serta terhindar dari jenis belanja yang bersifat pemborosan.

Baca Juga :  Bupati Mahulu Penuhi Undangan Peresmian Pembangunan Tahap I Mako Brimob

“Inisiatif pelaksanaan program 10 Ha setiap kampung sebagai lahan pangan primer, yakni lumbung beras kampung. Saya rasa ide ini sangat masuk akal sekarang ini digalakkan di setiap kampung, namun diperlukan perhatian khusus dan kerja keras dari pemerintah kampung kepada masyarakat bahwa program ini benar-benar dapat diandalkan guna menuju desa/kampung mandiri,” ujar Bupati.

Bupati juga menyampaikan dua hal penting dalam hal pemberdayaan masyarakat kampung.

 “Sesungguhnya, seluruh aspek penyelenggaraan pemerintahan kampung dan pemberdayaan masyarakat kampung dapat dilakukan atas dua dasar pertimbangan utama, yakni Berpedoman pada aturan perundangan yang berlaku dan mendayagunakan kearifan lokal dalam bingkai aturan perundangan yang berlaku,” ucap Bupati.

Baca Juga :  Pemkab Mahulu Bentuk Tim Bakti Kesehatan Pasca Banjir

Dengan menyampaikan kedua dasar pertimbangan tersebut, Bupati ingin menegaskan bahwa Studi Tiru ini hanyalah merupakan sarana untuk memperkaya khasanah berpikir tentang desa mandiri. Bukan merupakan merupakan sesuatu yang siap pakai.

“Saya berharap setelah mengikuti kegiatan Studi Tiru ini, seluruh pemerintah kampung, dibawah bimbingan jajaran DPMK, perlu melakukan penyisiran terhadap aspek-aspek yang dapat kita tiru dan/atau dapat kita sesuaikan dengan kondisi nyata daerah kita sendiri”, harap Bupati.

(Adv)

 

Berita Terkait

Bupati Mahulu Minta Tingkatkan Kualitas SDM Protokol Cerminkan Martabat dan Citra Positif
Sekda Mahulu Dampingi Prokopim Ikuti Pelatihan Jurnalistik di Kaltim Post
Bupati Mahulu Hadiri Rapim Bahas TPA dan WTP Air Bersih Via Daring
Sekda Mahulu Buka Upacara Adat Ne’Laam dan Nemlaai Kampung Long Tuyoq
Bupati Mahulu Penuhi Undangan Peresmian Pembangunan Tahap I Mako Brimob
Bupati Mahulu Buka Rakor Penguatan Standar Pelayanan Minimal 2024
Bupati Mahulu Tutup Workshop Petinggi dan Anggota BPK
Bupati Mahulu Terus Dorong Upaya Pemekaran 3 Kecamatan
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 27 Juni 2024 - 07:56 WIB

Bupati Mahulu Minta Tingkatkan Kualitas SDM Protokol Cerminkan Martabat dan Citra Positif

Rabu, 26 Juni 2024 - 06:07 WIB

Sekda Mahulu Dampingi Prokopim Ikuti Pelatihan Jurnalistik di Kaltim Post

Kamis, 20 Juni 2024 - 17:19 WIB

Bupati Mahulu Hadiri Rapim Bahas TPA dan WTP Air Bersih Via Daring

Minggu, 16 Juni 2024 - 07:06 WIB

Sekda Mahulu Buka Upacara Adat Ne’Laam dan Nemlaai Kampung Long Tuyoq

Jumat, 14 Juni 2024 - 16:26 WIB

Bupati Mahulu Penuhi Undangan Peresmian Pembangunan Tahap I Mako Brimob

Berita Terbaru

Parlementaria

DPRD Kubar Gelar Paripurna Mendengarkan Pidato Perdana Bupati

Kamis, 6 Mar 2025 - 06:47 WIB

Birokrasi

Ratusan Warga Kubar Antusias Sambut Bupati Frederick Edwin

Senin, 3 Mar 2025 - 13:33 WIB

Seni Dan Budaya

Punguan Parna Kabupaten Kutai Barat Gelar Pesta Bona Taon 2025

Sabtu, 8 Feb 2025 - 13:36 WIB