Dapat Dukungan Masyarakat, Paslon FENA Nomor 1 Optimis Unggul 49 Persen Suara

- Admin

Jumat, 22 November 2024 - 09:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Paslon Frederick Edwin-Nanang Adriani (FENA) Optimis Unggul Dengan Meraih 49 Persen Suara pada Pilkada Serentak Kubar, Rabu 27 November Mendatang.

Paslon Frederick Edwin-Nanang Adriani (FENA) Optimis Unggul Dengan Meraih 49 Persen Suara pada Pilkada Serentak Kubar, Rabu 27 November Mendatang.

SENDAWAR, wartakubar.id – Paslon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kutai Barat (Kubar) Pilkada Serentak Kutai Barat (Kubar) 2024 nomor urut 1, Frederick Edwin – Nanang Adriani (FENA) optimis akan meraih suara sebesar 49 persen pada Pilkada serentak tahun 2024 yang akan digelar pada Rabu 27 November mendatang.

Adapun hal tersebut disampaikan oleh calon bupati, Frederick Edwin didampingi Nanang Adriani dan Ketua Tim Pemenangan, Bartolomeus Iku usai Kampanye Akbar Paslon FENA di Taman Budaya Sendawar (TBS) Kecamatan Barong Tongkok, Kabupaten Kubar, Kamis (21/11/2024).

Calon bupati Kubar untuk periode 2024-2029, Frederick Edwin sangat optimis akan memenangkan Pilkada Kubar 2024, yang tinggal hitungan hari. Dengan perkiraan raihan suara sebesar 49 persen, Paslon FENA akan mengungguli suara dua Paslon lainnya.

“Minimalnya, 49 persen suara akan kita raih pada Pilkada Kubar 27 November mendatang. Dari 128 ribu DPT Kubar, Paslon FENA akan meraih suara, paling sedikitnya 51 ribu suara,” ujar Putra Bungsu Ismael Thomas Bupati Kubar Periode 2006 – 2016 itu.

Baca Juga :  Anies Baswedan : Pembelian Alutsista Harus Berdasarkan Kebutuhan

Frederick Edwin meyakini, Paslon FENA akan meraih suara terbanyak pada 16 kecamatan yang tersebar di seluruh Kabupaten Kubar. Raihan suara itu, kata Edwin, berkat doa dan dukungan masyarakat yang terus mengalir untuk Paslon FENA.

“Paslon FENA sangat optimis menang dan meraih suara terbanyak di seluruh kecamatan yang ada di Kubar. Masyarakat butuh kemajuan dan kesejahteraan, itu akan terwujud saat FENA memimpin Kubar,” terangnya.

Frederick Edwin mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Kubar yang telah mensukseskan Kampanye Akbar Paslon FENA. Diperkirakan lebih dari 10 ribu masyarakat yang hadir untuk mendukung dan memenangkan Paslon FENA.

“Puluhan ribu masyarakat sangat antusiasme menghadiri Kampanye Akbar FENA. Kita semakin bersemangat, dan inilah salah satu bukti dukungan serta kecintaan masyarakat terhadap Paslon FENA,” ungkapnya.

Baca Juga :  6 DPC Sobat Jarwo Lampung Gelar Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo

Terakhir, Frederick Edwin mengajak seluruh masyarakat bahu-membahu untuk Kabupaten Kubar yang lebih maju dan sejahtera. Dengan mencoblos Paslon FENA pada 27 November mendatang, ia berjanji akan memajukan dan membangun kembali kejayaan Kubar.

Kampanye Akbar Paslon FENA dimeriahkan Band Pop Rock The Virgin, Hayati Shay KDI, B-One dan puluhan artis lainnya. Untuk menghibur masyarakat, Frederick Edwin tampil bernyanyi bersama The Virgin.

Diketahui Paslon Frederick Edwin-Nanang Adriani (FENA) diusung oleh koalisi Partai, PDI Perjuangan, Gerindra, Demokrat, PAN, PKB, dan Nasdem.

(Red)

BERITA TERKAIT :

Diusung 11 Partai, Pasangan FENA Resmi Mendaftar ke KPU Kubar

Gelar Kampanye Akbar, Tampak Paslon FENA Diunggulkan Menang Pilkada Kubar 2024

Berita Terkait

DPR RI Usul SIM hingga STNK Berlaku Seumur Hidup
KPU Kubar Gelar Rapat Pleno Penetapan Pemenang Pilkada 2024
Pilkada Kubar 2024, Paslon FENA Nomor Urut 1 Unggul di Belempung Ulaq
Gelar Kampanye Akbar, Tampak Paslon FENA Diunggulkan Menang Pilkada Kubar 2024
Wakil Ketua MPR optimis Indonesia lebih maju pada kepemimpinan Prabowo
Pilkada Kubar 2024, Pasangan AHJI Bawa Visi Kubar Cemerlang
Nomor Urut Paslon Cabub dan Cawabup Pilkada Kubar 2024
Memenuhi Syarat, KPU Kubar Tetapkan Tiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati
Berita ini 24 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 4 Desember 2024 - 17:34 WIB

DPR RI Usul SIM hingga STNK Berlaku Seumur Hidup

Rabu, 4 Desember 2024 - 08:08 WIB

KPU Kubar Gelar Rapat Pleno Penetapan Pemenang Pilkada 2024

Rabu, 27 November 2024 - 15:28 WIB

Pilkada Kubar 2024, Paslon FENA Nomor Urut 1 Unggul di Belempung Ulaq

Jumat, 22 November 2024 - 09:08 WIB

Dapat Dukungan Masyarakat, Paslon FENA Nomor 1 Optimis Unggul 49 Persen Suara

Jumat, 22 November 2024 - 08:33 WIB

Gelar Kampanye Akbar, Tampak Paslon FENA Diunggulkan Menang Pilkada Kubar 2024

Berita Terbaru

Seni Dan Budaya

Punguan Parna Kabupaten Kutai Barat Gelar Pesta Bona Taon 2025

Sabtu, 8 Feb 2025 - 13:36 WIB

Ekonomi Dan Bisnis

SMSI Kaltim Ingatkan Anggota Taat Aturan

Rabu, 5 Feb 2025 - 08:30 WIB

Ekonomi Dan Bisnis

Wadah Perusahaan Media, SMSI Kutai Barat Terbentuk

Senin, 3 Feb 2025 - 18:01 WIB

PT.Trubaindo Coal Mining (TCM)

Peduli Kelestarian Lingkungan, PT TCM Tanam Ribuan Pohon di Hutan Kota Sendawar

Jumat, 31 Jan 2025 - 16:21 WIB