Pemkab Mahulu Konsolidasi Tim Desa Untuk Percepatan Penurunan Stunting 2025

- Admin

Rabu, 20 Agustus 2025 - 06:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Caption : Foto Wakil Bupati Mahakam Ulu (Mahulu), Drs Yohanes Avun Saat Konsolidasi Tim Kampung Untuk percepatan Penurunan Stunting 2025.

Caption : Foto Wakil Bupati Mahakam Ulu (Mahulu), Drs Yohanes Avun Saat Konsolidasi Tim Kampung Untuk percepatan Penurunan Stunting 2025.

Mahulu, wartakubar.id – Pemerintah Kabupaten Mahakam Ulu (Pemkab Mahulu) melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung (DPMK) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi Konvergensi Penurunan Stunting Tahun 2025.

Kegiatan ini berlangsung di BPU Kecamatan Long Bagun (Depan Tribun Ujoh Bilang), Selasa (19/08/2025).

Pelaksanaan Rakor ini berlandaskan pada sejumlah regulasi, di antaranya Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, Peraturan Presiden Nomor 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting, Permendagri Nomor 54 Tahun 2007 tentang Pedoman Pembentukan Kelompok Kerja Operasional Pembinaan Posyandu, serta Peraturan Bupati Nomor 26 Tahun 2025 tentang Percepatan Penurunan Stunting.

Adapun tujuan kegiatan ini yaitu, Mengevaluasi pelaksanaan konvergensi penanggulangan stunting di Kabupaten Mahakam Ulu, Mengonsolidasikan Tim Percepatan Penurunan Stunting tingkat kampung, dan Meningkatkan kapasitas Kader Pembangunan Manusia (KPM) dan Pokja Posyandu se-Kabupaten Mahulu.

Wakil Bupati Mahulu, Drs. Yohanes Avun, M.Si, dalam sambutannya menegaskan bahwa stunting bukan sekadar masalah tinggi badan anak, tetapi menyangkut masa depan bangsa.

Baca Juga :  Melihat Festival Adat 'Omin Atun Onam Adet' di Long Apari

“Dibalik tumbuh kerdil seorang anak, tersimpan ancaman serius terhadap kualitas sumber daya manusia yang menentukan keberlanjutan pembangunan daerah dan negara. Stunting bukan hanya isu kesehatan masyarakat, melainkan persoalan struktural yang menyentuh inti kualitas SDM,” ujarnya.

Menurut Wabup, stunting berdampak luas pada hambatan perkembangan otak, penurunan produktivitas, hingga potensi masalah sosial di masa depan.

“Konsekuensi ini dapat mempertahankan lingkaran kemiskinan, memperlebar ketertinggalan, dan melemahkan daya saing bangsa,” tambahnya.

Ia berharap Rakor ini menjadi momentum penting konsolidasi komitmen bersama. “Orientasi kita adalah percepatan penurunan stunting yang efektif, efisien, serta akuntabel dalam pelaporan. Dari titik ini kita bersama menyepakati jalan menuju Mahakam Ulu yang lebih sehat, cerdas, dan berdaya saing,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala DPMK Mahulu, Damianus Tamha, SE, dalam laporannya menjelaskan bahwa Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 memberikan peran yang lebih luas kepada desa dalam mengelola pemerintahan dan pembangunan.

“Undang-undang ini memberi kewenangan lebih besar kepada desa untuk berdaya dan mandiri, namun tetap dalam pembinaan dan pengawasan dari pemerintah di semua tingkatan,” ungkapnya.

Baca Juga :  Bantu OPD Perdalam Wawasan Protokoler, Pemkab mahulu Gelar Workshop Keprotokolan

Dalam konteks percepatan penurunan stunting, Damianus memaparkan delapan aksi yang harus dijalankan yakni, analisis situasi, rencana kegiatan, rembuk stunting, peraturan bupati tentang peran desa, pembinaan KPM, sistem manajemen data, pengukuran dan publikasi stunting, serta review kerja tahunan.

“Berdasarkan delapan aksi tersebut, DPMK berperan strategis dalam pembinaan KPM. Karena itu, kegiatan ini kami fokuskan pada konsolidasi KPM, peningkatan kapasitas, serta supervisi kinerja KPM dan Pokja Posyandu dalam konvergensi penanggulangan stunting di Mahulu,” jelasnya.

Rakor diikuti 130 peserta yang terdiri dari petinggi dan penjabat petinggi, Kader Pembangunan Manusia, serta kader Posyandu se-Kabupaten Mahulu.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh narasumber, yakni Tenaga Ahli Pemberdayaan Masyarakat Provinsi Kaltim Medy Perangin Nangin, perwakilan Dinas Kesehatan Provinsi Fitnawati, serta dari Dinas Kesehatan P2KB Mahulu, Rita Supraptiwiningsih, S.ST. Acara juga ditandai dengan penyerahan simbolis seminar kit dan ID Card kepada peserta Rakor.

(BBL/Jo/Al/Adv)

 

Berita Terkait

Pesparani Mahulu 2025 Resmi Ditutup, Long Bagun Sabet Juara Umum
Pesparani Perdana di Mahulu Disambut Antusias, Peserta yang Lolos akan Wakili ke Provinsi
Ajang Pererat Persaudaraan dan Iman, Pesparani Mahulu 2025 Resmi Dibuka
LP3KD Mahulu Gelar Pertemuan Teknis Pesparani Katolik Tingkat Kabupaten 2025
Sekda Mahulu Pimpin Apel Siaga Karhutla, Tegaskan Sinergi dan Pencegahan Kunci Utama
Tanamkan Nasionalisme Sejak Dini, PAUD Santa Miriam Mahulu Rayakan HUT ke-80 RI
Malam Kebersamaan HUT ke-80 RI di Mahulu Penuh Sukacita dan Persaudaraan
Penurunan Bendera HUT ke-80 RI di Mahakam Ulu Tutup Rangkaian Upacara dengan Khidmat
Berita ini 39 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 25 Agustus 2025 - 06:19 WIB

Pesparani Mahulu 2025 Resmi Ditutup, Long Bagun Sabet Juara Umum

Minggu, 24 Agustus 2025 - 07:13 WIB

Pesparani Perdana di Mahulu Disambut Antusias, Peserta yang Lolos akan Wakili ke Provinsi

Minggu, 24 Agustus 2025 - 06:46 WIB

Ajang Pererat Persaudaraan dan Iman, Pesparani Mahulu 2025 Resmi Dibuka

Minggu, 24 Agustus 2025 - 06:12 WIB

LP3KD Mahulu Gelar Pertemuan Teknis Pesparani Katolik Tingkat Kabupaten 2025

Kamis, 21 Agustus 2025 - 06:01 WIB

Sekda Mahulu Pimpin Apel Siaga Karhutla, Tegaskan Sinergi dan Pencegahan Kunci Utama

Berita Terbaru

Advertorial

Meriah, Festival Melayu Gemeoh Resmi Dimulai

Selasa, 11 Nov 2025 - 15:26 WIB

Advertorial

Bupati Cup 2025 Sebagai Wadah Silaturahmi Warga Antar Kecamatan

Selasa, 11 Nov 2025 - 11:16 WIB

Foto : Wakil Bupati Kutai Barat, H Nanang Adriani Saat Melakukan Kick Off Dimulainya Turnamen Piala Bupati 2025.

Advertorial

Dekati Sepak Bola Jauhi Narkoba, Bupati Cup 2025 Resmi Dimulai

Senin, 10 Nov 2025 - 20:33 WIB

Foto Bersama Wakil Bupati Kutai Barat, H Nanang Adriani Saat Melepas Kontingen POPDA Kubar Berlaga ke Penajam Paser Utara (PPU).

Advertorial

Wabup H Nanang Adriani Lepas Kontingen POPDA 2025 Berlaga ke PPU

Senin, 10 Nov 2025 - 19:59 WIB

error: Jangan Copas Ya .!!