Kunker ke Kaltim, Kepala BKKBN RI Apresiasi Penanganan Stunting di Mahakam Ulu

- Admin

Selasa, 14 Mei 2024 - 22:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kepala BKKBN RI dr.Hasto Wardoyo,Sp. OG (K) Saat Melakukan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu)

Kepala BKKBN RI dr.Hasto Wardoyo,Sp. OG (K) Saat Melakukan Kunjungan Kerja ke Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu)

MAHULU, wartakubar.id – Guna memantau kondisi stunting di wilayah Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) khususnya Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Republik Indonesia (BKKBN RI) Dr. (Hc) dr. Hasto Wardoyo, Sp. OG (K) melakukan kunjungan kerja (kunker) di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) pada Minggu (12/05/2024).

Dalam kunjungan kerjanya, dr. Hasto Wardoyo, Sp. OG (K) menyampaikan, dalam mengatasi stunting yang terpenting adalah kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang memadai.

“Yang terpenting itu kualitas SDM, kalau bisa walaupun kita di Daerah Ulu Mahakam kualitas SDMnya harus hebat ini yang tidak boleh kita tinggalkan,”Jelasnya

Ia menjelaskan salah satu cara mengatasi stunting dengan KB atau dengan cara mengontrol usia jarak kelahiran, diantaranya diberi jarak 1 sampai 3 tahun masa usia kandungan.

Baca Juga :  Wabup Mahulu Yohanes Avun Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila

Stunting dapat dicegah dengan cara hindari pernikahan muda hamil muda atau hamil terlalu tua serta memiliki anak jangan terlalu dekat usia kelahirannya atau kehamilannya.

Kabupaten Mahakam Ulu menyandang Kabupaten terbaik di Provinsi Kalimantan Timur dikarenakan angka stunting paling rendah di Provinsi Kalimantan Timur.

“Syukur Alhamdulillah kabupaten kita Mahakam Ulu ini  menyandang predikat terbaik di Provinsi Kalimantan Timur dengan angka stunting paling rendah rata-rata hanya 10%,” ungkapnya.

Baca Juga :

Wabup Yohanes Avun : Prioritas Utama Pemkab Mahulu Turunkan Angka Stunting

Pemkab Mahulu Gelar Coaching Clinic Pelayanan Publik yang Berkualitas

Forum Bisnis Bankaltimtara, Bupati Mahulu : Dukung Kolaborasi Sinergi Bangun Daerah

Hasto Wardoyo juga menambahkan bahwa KB implan satu batang aman selama 3 tahun dan dapat dipasang kepada ibu yang baru saja melahirkan, serta implan satu batang memiliki kelebihan yaitu tidak menggunakan pisau untuk memasangnya.

Baca Juga :  Sekda Mahulu Dampingi Prokopim Ikuti Pelatihan Jurnalistik di Kaltim Post

Senada dengan kepala BKKBN RI Kadis Kesehatan, Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana dr. Petronela Tugan, M.Kes. mengatakan untuk stunting di Mahakam Ulu dari survei kesehatan Indonesia angka Mahulu ada di 10,78 yang sudah turun dari 14,8 di tahun 2023 lalu.

“Mahulu terus berusaha mengurangi angka stunting, diantaranya dengan cara memberi bantuan makanan tambahan serta mencegah pernikahan dini, hamil muda dan hamil terlalu tua,” jelasnya

Petronela juga mengimbau bagi masyarakat Mahulu agar lebih berani menggunakan KB terutama KB implan yang tidak ada efek samping dan dapat digunakan setelah melahirkan.

(Adv)

 

Berita Terkait

Bupati Mahulu Minta Tingkatkan Kualitas SDM Protokol Cerminkan Martabat dan Citra Positif
Sekda Mahulu Dampingi Prokopim Ikuti Pelatihan Jurnalistik di Kaltim Post
Bupati Mahulu Hadiri Rapim Bahas TPA dan WTP Air Bersih Via Daring
Sekda Mahulu Buka Upacara Adat Ne’Laam dan Nemlaai Kampung Long Tuyoq
Bupati Mahulu Penuhi Undangan Peresmian Pembangunan Tahap I Mako Brimob
Bupati Mahulu Buka Rakor Penguatan Standar Pelayanan Minimal 2024
Bupati Mahulu Tutup Workshop Petinggi dan Anggota BPK
Bupati Mahulu Ajak Petinggi dan BPK Bersama Wujudkan Kampung Mandiri
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 27 Juni 2024 - 07:56 WIB

Bupati Mahulu Minta Tingkatkan Kualitas SDM Protokol Cerminkan Martabat dan Citra Positif

Rabu, 26 Juni 2024 - 06:07 WIB

Sekda Mahulu Dampingi Prokopim Ikuti Pelatihan Jurnalistik di Kaltim Post

Kamis, 20 Juni 2024 - 17:19 WIB

Bupati Mahulu Hadiri Rapim Bahas TPA dan WTP Air Bersih Via Daring

Minggu, 16 Juni 2024 - 07:06 WIB

Sekda Mahulu Buka Upacara Adat Ne’Laam dan Nemlaai Kampung Long Tuyoq

Jumat, 14 Juni 2024 - 16:26 WIB

Bupati Mahulu Penuhi Undangan Peresmian Pembangunan Tahap I Mako Brimob

Berita Terbaru

Parlementaria

DPRD Kubar Gelar Paripurna Mendengarkan Pidato Perdana Bupati

Kamis, 6 Mar 2025 - 06:47 WIB

Birokrasi

Ratusan Warga Kubar Antusias Sambut Bupati Frederick Edwin

Senin, 3 Mar 2025 - 13:33 WIB

Seni Dan Budaya

Punguan Parna Kabupaten Kutai Barat Gelar Pesta Bona Taon 2025

Sabtu, 8 Feb 2025 - 13:36 WIB