Reses di Belempung Ulaq, Marthinus Bantu Mesin Perontok Padi

- Admin

Sabtu, 12 Maret 2022 - 05:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sendawar, Warta Kubar.Com–Masa Reses di Kabupaten Kutai Barat (Kubar) dan Mahakam Ulu (Mahulu) sejak tanggal 07-14 Maret 2022, Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Marthinus ST MSi mendatangi masyarakat Kampung Belempung Ulaq, Kecamatan Barong Tongkok, Jumat (8/3/2022) di sport hall Kantor Petinggi Belempung Ulaq.

Dalam kesempatan reses tersebut Petinggi Kampung Belempung, Kopli didampingi Ketua Badan Permusyawaratan Kampung (BPK) Belempung Ulaq Jefri Y Mangribeth ucapkan terimakasih serta menyambut baik atas kunjungan Anggota DPRD Provinsi Kaltim Marthinus ST MSi pertama kali di Kampung Belempung ulaq.

“Semoga nanti apa saja aspirasi masyarakat Kampung Belempung Ulaq dapat disampaikan dan diwujudkan di provinsi, karena memang penganggaran kegiatan pembangunan kampung melalui Dana Desa maupun ADK terbatas,” kata Petinggi Kopli dalam sambutan.

Baca Juga :  Lima Fraksi DPRD Tanggapi Nota Pengantar Penjelasan Raperda Tahun 2021-2026

Sementara itu Marthinus Anggota DPRD Kaltim Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dari dapil Kubar-Mahulu menjaring aspirasi masyarakat Kampung Belempung Ulaq lewat diskusi yang akrab dan antusias masyarakat.

“Saya sengaja datang ke Kampung Belempung Ulaq pertama kali untuk melihat lebih dekat serta menampung aspirasi demi kesejahteraan masyarakat, ” tuturnya.

Reses tempat terakhir Maret 2022 Anggota DPRD Provinsi Kaltim tersebut berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan covid-19 dihadiri puluhan masyarakat Kampung Belempung ulaq.

Adapun beberapa usulan yang disampaikan masyarakat Kampung Belempung Ulaq diantaranya, Pengadaan Tempat Pemakaman Umum (TPU), Peningkatan Jalan Rumah Ibadah, Pembangunan Jalan Tani, Penanganan Masalah Sengketa Tanah, Pengadaan Mesin Perontok Padi dan beasiswa.

Baca Juga :  Koordinasi dan Konsultasi, Komisi I DPRD Mahakam Ulu Kunker ke DPRD Kota Banjarmasin

Dalam kesempatan reses tersebut, Anggota DPRD Provinsi Kaltim dua periode Marthinus berkenan membantu masyarakat Kampung Belempung Ulaq membeli 1 (satu) unit mesin perontok padi untuk digunakan masyarakat dimasa panen padi.

Penghujung Resesnya Marthinus pun menghibur masyarakat menyanyikan lagu lagu bernuansa kritik sosial disertai kuis tebak lagu berhadiah membuat masyarakat Kampung Belempung Ulaq semakin senang dan berharap Marthinus bisa datang lagi dilain kesempatan.

# hen #

 

Berita Terkait

Koordinasi dan Konsultasi, Komisi I DPRD Mahakam Ulu Kunker ke DPRD Kota Banjarmasin
Tingkatkan Komoditi Pertanian Strategis, Komisi II DPRD Mahulu Kunker ke UPTD PBP Kaltim
DPRD Kubar Gelar Paripurna Mendengarkan Pidato Kenegaraan Prabowo Subianto
Ekti Imanuel Tinjau Jalan Kubar-Mahulu
PAN Peduli Rakyat, H.Agus dan H.Nanang Serahkan Bantuan Musibah Kebakaran di Long Iram
Butuh Penanganan Cepat Jalan Rusak, DPRD Kubar Usul Status Jalan Nasional Kembali ke Daerah
Anggota DPRD Kaltim Yonavia Sosperda Nomor 8 Tahun 2022 di Belempung Ulaq
Ekti Imanuel Sambut Hangat Audiensi Pengurus SMSI Kubar
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 29 Agustus 2025 - 11:37 WIB

Koordinasi dan Konsultasi, Komisi I DPRD Mahakam Ulu Kunker ke DPRD Kota Banjarmasin

Jumat, 22 Agustus 2025 - 05:43 WIB

Tingkatkan Komoditi Pertanian Strategis, Komisi II DPRD Mahulu Kunker ke UPTD PBP Kaltim

Minggu, 17 Agustus 2025 - 07:06 WIB

DPRD Kubar Gelar Paripurna Mendengarkan Pidato Kenegaraan Prabowo Subianto

Kamis, 14 Agustus 2025 - 10:08 WIB

Ekti Imanuel Tinjau Jalan Kubar-Mahulu

Rabu, 2 Juli 2025 - 18:39 WIB

PAN Peduli Rakyat, H.Agus dan H.Nanang Serahkan Bantuan Musibah Kebakaran di Long Iram

Berita Terbaru

Foto Bersama Ketua Presidium Dewan Adat (PDA) Kabupaten Kutai Barat (Kubar), Yurang dengan Para Pengurus Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI).

Advertorial

Presidium Dewan Adat Apresiasi Pelaksanaan Muskab IPSI Kutai Barat

Minggu, 12 Okt 2025 - 16:48 WIB

error: Jangan Copas Ya .!!