Duh… Lubang Persegi di Jalan Pemandian, Warga Diminta Waspada

- Admin

Senin, 14 Juni 2021 - 15:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sendawar, Warta Kubar.co

Bagi warga pengguna ruas Jalan Pemandian yang menghubungkan antara Komplek Perkantoran Bupati dengan iBarong tongkok diimbau untuk waspada ketika melintasi jalan tersebut. Pasalnya pada sisi kiri ruas jalan itu terdapat lubang persegi empat saluran air menganga tanpa penutup yang dapat mengganggu kenyamanan warga pengguna jalan. Apalagi ketika melintas saat malam hari.

Pantauan media ini, terdapat beberapa buah lubang persegi empat yang merupakan saluran air dari badan jalan ke parit, tapi besi penutupnya sudah rapuh lalu patah.

Alsiyus warga Kelurahan Simpang Raya yang sering melintas di jalan itu sangat menyayangkan kondisi ruas jalan yang ada lubang persegi empat dalam kondisi menganga tanpa penutup.

Kepada media ini Pria yang dikenal pegiat media sosial ini menuturkan, Saya selaku masyarakat mendorong pemkab melalui instansi terkait agar  cepat tanggap dan secepatnya memperbaiki penutup lubang persegi empat di bahu kiri jalan itu.

Baca Juga :  Kampung Belempung Ulaq Gelar Musrenbang Tingkat Kampung Terbatas dan Prokes

“Kondisi jalan seperti ini bisa saja  membahayakan bagi warga pengguna jalan. Keselamatan warga pengguna jalan harus lebih diutamakan. Karena masyarakat sudah dipungut pajak oleh negara, maka masyarakat selayaknya untuk menikmati pelayanan publik yang baik dari pemerintah,” ucap Alsiyus saat wawancara, Senin (14/6/2021) di Sendawar.

Menurut Alsiyus, Kondisi jalan seperti ini jangan dianggap enteng. Sangat berbahaya bagi warga. Kalau warga pengguna jalan sampai timbul celaka, akibat terperosok masuk ke dalam lubang itu siapa yang akan bertanggung jawab.

Dia menambahkan, Pihak Pemkab Kubar seharusnya peka melihat kondisi jalan yang sehari-harinya banyak dilintasi masyarakat. Jangan membiarkan masalah pelayanan publik  di masyarakat yang tidak baik terus dibiarkan berlarut-larut. Kasihan kalau ada warga pengguna jalan yang mengalami kecelakaan akibat masuk ke dalam lubang persegi itu.

Baca Juga :  Dampak Kabut Asap, Xpress Air Batal Terbang

“Wajar kalau saya selaku masyarakat menyampaikan protes melalui media ini terhadap pemerintah. Karena memang hal ini merupakan tanggung jawab pemerintah,” ungkapnya dengan nada kesal dan prihatin.

Senada dengan Alsiyus, Faisal seorang warga Barong Tongkok menyebut juga sangat menyayangkan kondisi ruas jalan itu.

Menurut dia selaku masyarakat merasa heran kenapa Kecamatan Barong Tongkok ini sebagai simbol ibukota Sendawar Kubar, Namun perhatian pemerintah luput dari permasalahan sepele.

“Muncul sebuah pertanyaan di masyarakat, bagaimana keseriusan pemerintah Kubar untuk memperbaiki penutup lubang persegi itu. Saya berharap semoga pemerintah cepat tanggap masalah kondisi jalan ini. Apalagi Kecamatan Barong Tongkok merupakan pusat kegiatan sehari-hari, bahkan sering juga didatangi pengunjung dari luar daerah Kubar,” ucapnya, Senin (14/6/2021) di Sendawar.

# hen #

 

 

Berita Terkait

PWI Pusat Minta Persiapan Teknis HPN 2025 Dimulai Pekan Depan
Hati-hati, Persimpangan Jalan di Sekolaq Joleq Rawan Kecelakaan Lalu Lintas
Ruas Jalan Trans Kaltim di Bekokong Rusak Parah
Masyarakat Adat Intu Lingau Bantah Kawasan Batu Apoy Berstatus Hutan Lindung
Usai Resmi dibentuk, Pengurus PWI Kutai Barat Tatap Muka ke Diskominfo
Ahli Waris Kawasan Batu Apoy di Intu Lingau Bantah Telah Merusak Situs Sejarah
Curah Hujan Tinggi, Mahakam Ulu diterjang Banjir
Diduga Tabrak Lari, Warga Jengan Danum Meregang Nyawa
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 4 Januari 2025 - 19:50 WIB

PWI Pusat Minta Persiapan Teknis HPN 2025 Dimulai Pekan Depan

Sabtu, 28 Desember 2024 - 08:15 WIB

Hati-hati, Persimpangan Jalan di Sekolaq Joleq Rawan Kecelakaan Lalu Lintas

Selasa, 3 Desember 2024 - 10:39 WIB

Ruas Jalan Trans Kaltim di Bekokong Rusak Parah

Kamis, 18 Juli 2024 - 17:03 WIB

Masyarakat Adat Intu Lingau Bantah Kawasan Batu Apoy Berstatus Hutan Lindung

Senin, 15 Juli 2024 - 19:47 WIB

Usai Resmi dibentuk, Pengurus PWI Kutai Barat Tatap Muka ke Diskominfo

Berita Terbaru

Parlementaria

DPRD Kubar Gelar Paripurna Mendengarkan Pidato Perdana Bupati

Kamis, 6 Mar 2025 - 06:47 WIB

Birokrasi

Ratusan Warga Kubar Antusias Sambut Bupati Frederick Edwin

Senin, 3 Mar 2025 - 13:33 WIB

Seni Dan Budaya

Punguan Parna Kabupaten Kutai Barat Gelar Pesta Bona Taon 2025

Sabtu, 8 Feb 2025 - 13:36 WIB