Ayonius Pimpin Pengambilan Sumpah 161 Orang PNS di Lingkungan Pemkab Kutai Barat

- Admin

Selasa, 21 November 2023 - 19:09 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Barat Dr.Ayonius, S.Pd, MM Saat Memimpin Pengambilan Sumpah Janji 161 Orang PNS


SENDAWAR, WARTA KUBAR.Com-Sekretaris Daerah Kabupaten Kutai Barat (Kubar), Ayonius memimpin langsung acara pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan  161 orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kutai Barat.

Tampak mengenakan batik korpri  sebanyak 161 orang PNS diantaranya,  108 orang tenaga kesehatan dan 53 orang tenaga teknis tampak bahagia mengikuti  pengucapan sumpah jabatan yang berlangsung di Gedung Auditorium Tulur Aji Jejangkat Perkantoran Bupati Kubar, Selasa (21/11/2023) pagi.

Adapun pelaksanaan pengambilan sumpah/janji mengacu kepada Peraturan Pemerintah No 11 Tahun 2017 Pasal 39 tentang Manajemen PNS, Bahwa setiap calon PNS pada setiap diangkat menjadi PNS Wajib mengucapkan sumpah/janji.

Baca Juga :  Pemkab Kutai Barat Bersama DPRD Setuju Tiga Raperda

 Pengambilan sumpah jabatan diucapkan 161 orang PNS didampingi rohaniawan, l penandatanganan Berita Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah PNS.

Sekda Kubar Ayonius mewakili Bupati Kutai Barat FX.Yapan  menyampaikan, Dalam penyelenggaraan pemerintahan diperlukan aparatur yang mampu bertugas sebagai abdi masyarakat yang taat hukum, beradab, demokratris, adil dan bermoral tinggi, sehingga dapat menyelenggarakan pelayanan secara adil dan merata, menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dan setia kepada Pancasila dan UUD 1945.

Baca Juga : Pemkab Kutai Barat Bersama DPRD Setuju Tiga Raperda

Pemkab Kubar Dorong Dispar Kreatif Kelola Pariwisata

Pemerintah Kampung Belempung Ulaq Ikuti Bimtek Pengembangan Kapasitas DPMD Kaltim

Baca Juga :  Bupati Kubar FX Yapan Hadiri Malam Pisah Sambut Kajari

Menurut Ayonius, Pegawai Negeri Sipil dalam melaksanakan tugasnya wajib memberikan pelayanan yang bersih, professional, jujur, adil dan merata kepada masyarakat.

Pegawai negeri sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kutai Barat diharapkan lebih responsif dan partisipasif dalam membangun daerah, hal ini ditunjukkan melalui pemberdayaan diri dalam melayani masyarakat. Apalagi Kabupaten Kutai Barat sebagai penyangga Ibu Kota Negara (IKN), maka harus mampu berdaya saing, tandasnya.

Hadir saat pelantikan tersebut Kepala Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Kubar Yuli Permata Mora, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kubar Robertus Bandarsyah, Kadis Kominfo Kubar Rustam serta hadirin undangan.

(Advertorial/Diskominfo Kubar)

 

Berita Terkait

Bupati Kubar FX Yapan Hadiri Malam Pisah Sambut Kajari
Pemkab Kutai Barat Bersama DPRD Setuju Tiga Raperda
Upaya Pengembangan Pariwisata, Dispar Kutai Barat Gelar Pelatihan Pemandu Wisata
Berita ini 11 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 22 November 2023 - 22:33 WIB

Bupati Kubar FX Yapan Hadiri Malam Pisah Sambut Kajari

Selasa, 21 November 2023 - 19:09 WIB

Ayonius Pimpin Pengambilan Sumpah 161 Orang PNS di Lingkungan Pemkab Kutai Barat

Senin, 20 November 2023 - 21:33 WIB

Pemkab Kutai Barat Bersama DPRD Setuju Tiga Raperda

Senin, 20 November 2023 - 19:47 WIB

Upaya Pengembangan Pariwisata, Dispar Kutai Barat Gelar Pelatihan Pemandu Wisata

Berita Terbaru

Parlementaria

DPRD Kubar Gelar Paripurna Mendengarkan Pidato Perdana Bupati

Kamis, 6 Mar 2025 - 06:47 WIB

Birokrasi

Ratusan Warga Kubar Antusias Sambut Bupati Frederick Edwin

Senin, 3 Mar 2025 - 13:33 WIB

Seni Dan Budaya

Punguan Parna Kabupaten Kutai Barat Gelar Pesta Bona Taon 2025

Sabtu, 8 Feb 2025 - 13:36 WIB