Cegah Karhutla, Sekda Kukar Imbau Warga Tak Bakar Hutan dan Lahan

- Admin

Sabtu, 7 Oktober 2023 - 15:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekretaris Daerah Kukar, Sunggono.

Tenggarong , WARTA KUBAR.Com – Pemkab Kukar bersama BMKG terus memantau titik panas di Kukar selama musim kemarau.

Sekretaris Daerah Kukar, Sunggono mengungkapkan, Pemkab telah berkoordinasi dengan sejumlah pihak serta membentuk tim untuk menangani kabut asap di Kukar.

“Dan menetapkan status kebakaran lahan bersama semua stakeholder yang ada di lapangan” jelas Sunggono saat ditemui di Halaman Kantor Bupati Kukar, Kamis (5/10/2023).

Dia mengimbau masyarakat Kukar agar tetap menjaga hutan dan lahan supaya tidak terjadi kebakaran yang dapat membawa kerugian bagi publik.

Baca Juga :  Camat Penyinggahan Apresiasi Pembangunan Infrastruktur

“Masyarakat juga semakin sadar bahwa bakar hutan dan lahan itu tidak hanya merugikan mereka sendiri, tapi juga bisa membahayakan keselamatan orang lain,” ucapnya.

Menurut Sunggono, aktivitas pembakaran hutan dan lahan, selain berakibat buruk bagi publik, juga pelakunya bisa diancam pidana jika meluas serta tidak dapat dikendalikan.

Ia menyebutkan, wilayah gambut mendapat perhatian utama Pemkab Kukar, khususnya di Kecamatan Muara Kaman, Sebulu, dan sekitarnya.

Baca Juga :  Maksimalkan Kinerja, DPRD Kutai Barat Dukung Kenaikan Tunjangan BPK

“Alhamdulillah sih wilayah tersebut terpantau baik, tapi kita tetap bersiaga untuk memastikan bahwa di wilayah itu aktivitas masyarakat bisa kita kendalikan,” terangnya.

Untuk menanggulangi kebakaran hutan dan lahan di Kukar, lanjut dia, Pemkab telah berkoordinasi dengan kecamatan, kelurahan, dan tokoh masyarakat.

“Alhamdulillah sampai saat ini belum ada kejadian luar biasa yang menyebabkan kebakaran hutan dan lahan, termasuk wilayah gambut yang tidak bisa kita kendalikan,” ungkapnya.

(ADV/Diskominfo Kukar)

Berita Terkait

Meriah, Festival Melayu Gemeoh Resmi Dimulai
Bupati Cup 2025 Sebagai Wadah Silaturahmi Warga Antar Kecamatan
Dekati Sepak Bola Jauhi Narkoba, Bupati Cup 2025 Resmi Dimulai
Wabup H Nanang Adriani Lepas Kontingen POPDA 2025 Berlaga ke PPU
Berlangsung Khidmat, Wabup H Nanang Adriani Pimpin Peringatan Sumpah Pemuda
PS Melak D Juara Penalty Kick 2025 Gemeoh
TP PKK Barong Tongkok Raih Juara Umum HKG ke-53 PKK Tingkat Kabupaten
TP PKK Mitra Strategis Pemerintah Wujudkan Keluarga Sejahtera
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 11 November 2025 - 15:26 WIB

Meriah, Festival Melayu Gemeoh Resmi Dimulai

Selasa, 11 November 2025 - 11:16 WIB

Bupati Cup 2025 Sebagai Wadah Silaturahmi Warga Antar Kecamatan

Senin, 10 November 2025 - 20:33 WIB

Dekati Sepak Bola Jauhi Narkoba, Bupati Cup 2025 Resmi Dimulai

Senin, 10 November 2025 - 19:59 WIB

Wabup H Nanang Adriani Lepas Kontingen POPDA 2025 Berlaga ke PPU

Senin, 10 November 2025 - 19:41 WIB

Berlangsung Khidmat, Wabup H Nanang Adriani Pimpin Peringatan Sumpah Pemuda

Berita Terbaru

Hukum Dan Kriminal

28 Advokat Peradi Nusantara Jalani Pengambilan Sumpah di PT Denpasar

Kamis, 27 Nov 2025 - 05:32 WIB

Hukum Dan Kriminal

Pelaku Penyalahguna Narkoba di Kutai Barat Jalani Assesmen BNN Kaltim

Minggu, 23 Nov 2025 - 03:33 WIB

Birokrasi

Bupati Kutai Barat Apresiasi Gebyar Pajak Bapenda 2025

Jumat, 21 Nov 2025 - 20:43 WIB

error: Jangan Copas Ya .!!