Lima Anggota BPK Kampung Belempung Ulaq Periode 2022-2028 Resmi Dilantik

- Admin

Selasa, 28 Juni 2022 - 17:56 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sendawar, Warta Kubar.Com-Pemerintah Kecamatan Barong Tongkok secara resmi mengambil sumpah dan pelantikan 5 (lima) Anggota Badan Permusyawaratan Kampung (BPK) Kampung Belempung Ulaq periode 2022 – 2028, Selasa (28/6/2022) di Sport Hall Kantor Petinggi Kampung Belempung Ulaq.

Ketua Panitia Pemilihan BPK Kampung Belempung Ulaq Oloy mengatakan bahwa mekanisme Pemilihan Anggota BPK Kampung Belempung Ulaq periode 2022-2028 telah sesuai dengan apa yang tertuang dalam Perda Kubar No 10 Tahun 2019.

Dalam kesempatan itu, Petinggi Kampung Belempung Ulaq Kopli menyampaikan selamat atas terpilihnya Anggota BPK Belempung Ulaq periode 2022-2028.

“Semoga BPK sebagai mitra kerja pemerintah dapat bekerja dengan baik dalam mengemban amanah masyarakat Belempung Ulaq, ” katanya.

Baca Juga :  Bupati FX Yapan Tinjau dan Serahkan Bantuan di Muara Tae

Sementara itu, Camat Kecamatan Barong Tongkok Valentinus Klalo seusai mengambil sumpah jabatan dan pelantikan Anggota BPK Kampung Belempung Ulaq berpesan, agar membangun kemitraan yang baik dengan pemerintah kampung untuk bersama-sama mewujudkan pembangunan serta kesejahteraan masyarakat Kampung Belempung Ulaq.

“BPK itu adalah DPR di tingkat kampung. Jadi sebuah wadah bagi masyarakat untuk menyalurkan aspirasi masyarakat di Kampung Belempung Ulaq, ” tuturnya.

Jika ada masalah atau usulan di kampung, lanjut Camat menyampaikan agar masyarakat bisa menyampaikan kepada Anggota BPK untuk mencari solusi terbaik.

Camat Valentinus juga menegaskan agar Anggota BPK Kampung Belempung Ulaq yang telah resmi diambil sumpahnya dan dilantik agar memahami serta melaksanakan tugas, pokok dan fungsi sebagai perwakilan masyarakat Kampung Belempung Ulaq.

Baca Juga :  Sertijab Petinggi Belempung Ulaq, Camat Barong Tongkok Ingatkan Kreatif Ketahanan Pangan

Acara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Anggota BPK Kampung Belempung Ulaq berlangsung dengan tertib dan lancar diisi dengan ramah tamah dan hiburan elekton.

Turut hadir dalam acara itu, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh masyarakat, Tokoh pemuda, Babinkamtibmas, Babinsa Kampung Belempung Ulaq, serta hadirin undangan.

Untuk diketahui 5 (lima) Anggota Badan Permusyawaratan Kampung (BPK) Kampung Belempung Ulaq Periode 2022 – 2028 yaitu, Yohanes Mura (Ketua), Lukas Sidin (Wakil Ketua), Henry Situmorang (Sekretaris), Robyanto Mancong (Anggota), Sherlie Amos Daud ST (Anggota).

# hen #

Berita Terkait

Samsat Kutai Barat Gelar ‘Samsat Goes To School’ di Festival Dahau 2025
Bupati dan Wakil Bupati Mahulu Periode 2025-2030 Resmi Dilantik
Tingkatkan Infrastruktur, DPU-PR Kubar Perbaiki Jalan Menteweng Simpang Raya
Pengumuman Pemenang Gebyar Pajak Bapenda Kaltim 2025, Berikut Daftar Nama Wajib Pajak yang Beruntung
DLH Kubar Klarifikasi Proyek Tanaman Durian di Kecamatan Bongan
Merancang Pembangunan Kampung Belempung Ulaq Tahun Anggaran 2026
Hearing Bersama DPRD Kubar, PT BISM Siap Kolaborasi dengan Masyarakat Linggang Marimun
Frederick Edwin Tinjau Banjir di Muara Lawa
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 11:31 WIB

Samsat Kutai Barat Gelar ‘Samsat Goes To School’ di Festival Dahau 2025

Rabu, 24 September 2025 - 18:23 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Mahulu Periode 2025-2030 Resmi Dilantik

Jumat, 5 September 2025 - 10:07 WIB

Tingkatkan Infrastruktur, DPU-PR Kubar Perbaiki Jalan Menteweng Simpang Raya

Rabu, 13 Agustus 2025 - 12:30 WIB

Pengumuman Pemenang Gebyar Pajak Bapenda Kaltim 2025, Berikut Daftar Nama Wajib Pajak yang Beruntung

Senin, 11 Agustus 2025 - 20:44 WIB

DLH Kubar Klarifikasi Proyek Tanaman Durian di Kecamatan Bongan

Berita Terbaru

Advertorial

TP PKK Mitra Strategis Pemerintah Wujudkan Keluarga Sejahtera

Sabtu, 8 Nov 2025 - 06:42 WIB

Advertorial

Frederick Edwin Ajak Masyarakat Jaga Perdamaian dan Persatuan

Jumat, 7 Nov 2025 - 12:05 WIB

Advertorial

Ketua TP PKK Kubar Ajak Sinergi Menuju Keluarga Sejahtera

Jumat, 7 Nov 2025 - 07:58 WIB

error: Jangan Copas Ya .!!