Dukung Program Pemerintah, PT Bayan Resources TBK Site Melak Gelar Vaksinasi Ratusan Keluarga Karyawan

- Admin

Minggu, 19 September 2021 - 07:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jjajaran Manajemen PT Bayan Resources TBK Site Melak Bersama Dirut Klinik Permata Husada dr.Waluyo

Jjajaran Manajemen PT Bayan Resources TBK Site Melak Bersama Dirut Klinik Permata Husada dr.Waluyo

MELAK, Warta Kubar.ComDalam rangka mendukung Program Pemerintah  Indonesia dalam percepatan penuntasan vaksinasi Covid-19. Perusahaan Tambang Batubara PT Bayan Resources TBK Site Melak menggelar Vaksinasi Gotong Royong Keluarga Karyawan yang dilaksanakan di Klinik Permata Husada, Jalan Moh.Hatta RT.019 Kelurahan Melak Ulu, Kecamatan Melak, Kabupaten Kutai Barat, Provinsi Kalimantan Timur.

Kepada Warta Kubar.Com, Deputi Manager PT Bayan Resources TBK Site Melak Yuli Widiastuti mengatakan, Pihaknya menargetkan sebanyak 450 orang anggota keluarga karyawan PT Bayan Resources TBK Site Melak yang terdiri dari, Istri dan anak karyawan usia 18 (delapan belas) tahun keatas, katanya, Sabtu (18/9/2021).

Menurut Yuli Widiastuti, Pelaksanaan Vaksinasi Gotong Royong terhadap Keluarga Karyawan ini untuk ikut mendukung program pemerintah, agar target vaksin dan Hert Imunity juga segera tuntas sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

“Pelaksanaan vaksinasi gotong royong keluarga karyawan PT Bayan Resources Site Melak dijadwalkan pada tanggal, 18, 22, 23, 24 dan 27 September 2021. Semoga berjalan dengan lancar. Untuk karyawan sendiri sudah divaksin lebih dulu,” tandasnya.

Baca Juga :  Dukungan Untuk Wartawan Isoman Mulai Berdatangan

Sementara itu masih di tempat yang sama, Direktur Utama Klinik Permata Husada dr.Waluyo selaku Vaksinator menuturkan, Persediaan vaksin untuk keluarga karyawan PT Bayan Resources TBK Site Melak ini telah tersedia. Bahkan untuk dosis kedua pun telah siap.

“PT Bayan Resources TBK Site Melak telah menitipkan vaksin sesuai dengan daftar jumlah keluarga karyawan di Klinik Permata Husada. Kami (vaksinator) siap melakukan vaksinasi sesuai dengan jadwal yang telah disepakati,” ujarnya.

dr.Waluyo berharap agar masyarakat, khususnya perusahaan-perusahaan di Kubar yang akan mengikuti vaksinasi gotong royong dapat proaktif untuk menerima vaksin sesuai dengan jadwal yang sudah ditetapkan, agar vaksinasi gotong-royong dapat berjalan dengan lancar, sesuai dengan program pemerintah, yaitu semua masyarakat di Indonesia telah divaksin Covid-19 hingga penghujung tahun 2021.

Baca Juga :  Isoman Dinilai Tidak Tepat Bagi Lansia & Komorbid
Salah Seorang Keluarga Karyawan PT Bayan Resources Saat DiVaksin Covid-19

Hapsiyah warga Karang Rejo salah seorang anggota keluarga karyawan PT Bayan Resources TBK Site Melak mengaku senang telah divaksin Covid-19.

“Alhamdulilah, Saya senang telah divaksin covid-19. Kemarin sempat didaftarkan untuk  divaksin di Polsek Melak. Namun tidak bisa, karena nama saya sudah terdaftar sebagai anggota keluarga karyawan PT Bayan Resources TBK Site Melak,” tuturnya.

Untuk diketahui, Mengacu kepada Permenkes Nomor 10 Tahun 2021, vaksinasi gotong royong adalah pelaksanaan vaksinasi kepada karyawan/karyawati, keluarga dan individu lain dalam keluarga yang pendanaannya dibebankan pada badan hukum atau badan usaha.

Oleh karena itu, penerima vaksin gotong royong tidak akan dipungut bayaran.Biaya untuk membeli vaksin dari program vaksinasi gotong royong ditanggungkan kepada perusahaan atau badan hukum yang menaungi karyawan/pekerja.

# hen #

 

 

 

Berita Terkait

Sampah Berserakan Hiasi Lingkungan RSUD HIS Kubar
Telan Anggaran 5,9 Miliar, Proyek UGD RSUD HIS Kubar Belum Rampung
Pemkab Mahulu Terima Penghargaan Bebas Frambusia dari Kemenkes RI
Wabup Yohanes Avun : Prioritas Utama Pemkab Mahulu Turunkan Angka Stunting
Pasien Cacar Monyet Kadang Alami Nyeri Rektum yang Disangka Wasir
Maksimalkan Yankes, Pemkab Akan Bangun Rumah Sakit di Bekokong
Dua Sekolah Di Kubar Terpapar Covid-19
Kubar Masuk Zona Merah, Pemkab Gelar Rakor Penanganan Covid-19
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 17 Januari 2025 - 07:17 WIB

Sampah Berserakan Hiasi Lingkungan RSUD HIS Kubar

Jumat, 17 Januari 2025 - 06:47 WIB

Telan Anggaran 5,9 Miliar, Proyek UGD RSUD HIS Kubar Belum Rampung

Kamis, 7 Maret 2024 - 10:43 WIB

Pemkab Mahulu Terima Penghargaan Bebas Frambusia dari Kemenkes RI

Selasa, 20 Februari 2024 - 17:08 WIB

Wabup Yohanes Avun : Prioritas Utama Pemkab Mahulu Turunkan Angka Stunting

Kamis, 2 November 2023 - 19:30 WIB

Pasien Cacar Monyet Kadang Alami Nyeri Rektum yang Disangka Wasir

Berita Terbaru

Parlementaria

DPRD Kubar Gelar Paripurna Mendengarkan Pidato Perdana Bupati

Kamis, 6 Mar 2025 - 06:47 WIB

Birokrasi

Ratusan Warga Kubar Antusias Sambut Bupati Frederick Edwin

Senin, 3 Mar 2025 - 13:33 WIB

Seni Dan Budaya

Punguan Parna Kabupaten Kutai Barat Gelar Pesta Bona Taon 2025

Sabtu, 8 Feb 2025 - 13:36 WIB