Peringati HAN 2021 Momentum Wujudkan Kubar Kabupaten Layak Anak

- Admin

Minggu, 18 Juli 2021 - 22:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim KLA Kubar

Tim KLA Kubar

Sendawar, warta kubar.com

Puncak Hari Anak Nasional (HAN) akan diperingati pada tanggal 23 Juli 2021. Peringatan Hari Anak Nasional telah dikukuhkan dengan Keputusan Presiden RI Nomor 44 Tahun 1984. Peringatan HAN dibuat dalam rangka menggugah kepedulian dan partisipasi seluruh rakyat Indonesia untuk menghormati, menjamin, serta memenuhi hak anak-anak.

Dalam peringatan Hari Anak Nasional tahun ini, Plt.Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berncana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kutai Barat (Kubar), dr.Ritawati Sinaga melalui Kabid Perlindungan Perempuan dan Anak, Christina Yacob, S.Kom.M.Si memaknai peringatan HAN ini disampaikan bahwa Anak merupakan harapan terbaik untuk masa depan tentunya harapan kita untuk semua anak Indonesia khusunya anak-anak Kubar. Adapun upaya kita semua agar anak-anak dapat tumbuh menjadi generasi yang sehat, cerdas, unggul, berkarakter, inovatif dan tetap berprestasi meskipun selama pandemi covid-19 berada di rumah.

Christina Yacob

Menurut Christina, Kubar sudah dua kali mengikuti penilaian terkait dengan evaluasi Kabupaten Layak Anak (KLA)  yang berlangsung secara online berbasis Web. Pada tahun 2018 dan saat itu mendapat nilai 103. Kemudian pada tahun 2019 Kubar kembali mengikuti penilaian evaluasi KLA dan mendapat nilai 330. Dan tahun 2020 Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak tidak mengadakan evaluasi mandiri berbasis Web dikarenakan pandemi covid-19.

Baca Juga :  Tim WasOps Polda Kaltim Silaturahmi Ke KPU Kubar

“Tahun 2021 ini Kubar kembali mengikuti evaluasi KLA secara online berbasis Web dan mendapat nilai 702,81,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa pemerintah tentunya dinilai telah maksimal dalam upaya mewujudkan Kubar masuk kategori Kabupaten Layak Anak (KLA)  mengacu kepada Perda Nomor 7/2019 Tentang Penyelenggaraan Pemenuhan Hak Anak, Perda Nomor 8/2019 Tentang Perlindungan Perempuan dan Anak Korban kekerasan. Bahkan pada tahun 2020 Bupati Kubar FX.Yapan bersama pimpinan DPRD Kubar beserta tim gugus tugas KLA melakukan rapat dengan pihak perusahaan swasta maupun pihak perbankan untuk mewujudkan Kubar Kabupaten Layak Anak (KLA).

Lanjutnya menyampaikan adapun upaya pemerintah saat ini dalam mewujudkan Kubar Kabupaten Layak Anak (KLA), diantaranya dengan penetapan 11 sekolah ramah anak (SRA) dari tingkat PAUD sampai SMP, penetapan puskesmas ramah anak, pembentukan pusat pembelajaran keluarga (PUSPAGA) Cahaya Kasih, dimana puspaga sebagai tempat pembelajaran yang memberikan layanan pendampingan berupa edukasi, informasi, konseling, dan sosialisasi bagi keluarga yang mengalami masalah demi meningkatkan kualitas pengasuhan keluarga, bebernya.

Saat ini juga pemerintah telah menetapkan tiga kecamatan sebagai kecamatan layak anak, Kampung Layak Anak maupun tempat ibadah layak anak. Juga pengembangan ruang bermain ramah anak (RBRA) yang berlokasi di area hutan kota Sendawar. Pernah juga dilakukan penandatanganan nota kesepahaman antara pemkab Kubar dengan Polres,            Kejaksaan Negeri, dan Pengadilan Negeri mengenai pemenuhan hak anak dan pelayanan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) terhadap anak dan perempuan.

Baca Juga :  Pembangunan Tower Listrik Melak-MMB Diharapkan Dikerjakan Tahun 2021 Ini

“Harapannya Kubar dapat meraih predikat Pratama. Karena baru pada tahun ini merupakan pengalaman  pertama Kabupaten Kubar mengikuti verifikasi lapangan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak. Untuk mewujudkan KLA adalah tanggung jawab kita bersama, artinya jika ada kerjasama, komitmen, sinergitas dan harmonisasi antara pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha terus meningkat tidak mustahil Kabupaten Layak Anak bisa segera terwujud di Kubar,” pungkasnya.

Untuk diketahui peringatan Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2021 dengan tema “Anak Terlindungi, Indonesia Maju” dengan Tagline #AnakPedulidiMasaPandemi.

Pada peringatan HAN tersebut DP2KBP3A bersama dengan Forum Anak Kutai Barat akan mengikuti akan mengikuti peringatan HAN Nasional secara virtual meeting di Kantor DP2KBP3A. Setelah itu dalam rangka mendukung program wajib memakai masker Forum Anak akan membagikan masker kepada warga pelintas di beberapa titik ruas jalan.

# hen #

Berita Terkait

Hari Pertama Kerja, Bupati Kubar Frederick Edwin Sidak 12 Bagian Kantor Setkab
Ratusan Warga Kubar Antusias Sambut Bupati Frederick Edwin
Kubar Terima Penghargaan Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2024
Bupati FX.Yapan Tinjau Pembangunan Kantor Sub Denpom Kubar
DP2KBP3A Gelar Audit Stunting Tahap Dua 2024
Pemkab Kubar Buka Pra PEDA Petani Nelayan 2024
Langkah Strategis Kembangkan Konvensi Hak Anak
Puncak HUT RI ke-79 Kampung Belempung Ulaq Berlangsung Meriah
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 13:55 WIB

Hari Pertama Kerja, Bupati Kubar Frederick Edwin Sidak 12 Bagian Kantor Setkab

Senin, 3 Maret 2025 - 13:33 WIB

Ratusan Warga Kubar Antusias Sambut Bupati Frederick Edwin

Kamis, 12 Desember 2024 - 16:18 WIB

Kubar Terima Penghargaan Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2024

Rabu, 11 Desember 2024 - 17:56 WIB

Bupati FX.Yapan Tinjau Pembangunan Kantor Sub Denpom Kubar

Senin, 9 Desember 2024 - 17:41 WIB

DP2KBP3A Gelar Audit Stunting Tahap Dua 2024

Berita Terbaru

Parlementaria

DPRD Kubar Gelar Paripurna Mendengarkan Pidato Perdana Bupati

Kamis, 6 Mar 2025 - 06:47 WIB

Birokrasi

Ratusan Warga Kubar Antusias Sambut Bupati Frederick Edwin

Senin, 3 Mar 2025 - 13:33 WIB

Seni Dan Budaya

Punguan Parna Kabupaten Kutai Barat Gelar Pesta Bona Taon 2025

Sabtu, 8 Feb 2025 - 13:36 WIB