SMANSA Sendawar Juara I Festival Futsal Pelajar Kutai Barat 2019

- Admin

Senin, 18 November 2019 - 20:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim Futsal SMA Negeri 1 Sendawar Juara I Festival Futsal Pelajar Kutai Barat 2019

Tim Futsal SMA Negeri 1 Sendawar Juara I Festival Futsal Pelajar Kutai Barat 2019

Sendawar, Warta Kubar.Com

Dalam rangka memasyarakatkan cabang olah raga Futsal serta pencarian bibit-bibit muda yang berprestasi, Rumah Futsal Melak mennyelenggarakan Festival Futsal Pelajar Kuta Barat 2019 yang berlangsung di Gedung Olah Raga (GOR) Desnan sejak Kamis (15/11/2019) hingga final Minggu (17/11/2019).

Ketua Panitia Festival Futsal Pelajar Kutai Barat, M.Yusuf mengatakan, Turnamen Festival Futsal Pelajar Kutai Barat 2019 didukung oleh Afkab Kutai Barat dan Polres Kutai Barat.

Ketua DPD KNPI Kubar FX.Sumardi Saat sampaikan sambutan

“Festival Futsal Pelajar Kutai Barat diikuti 17 Sekolah SMA sederajat dari sejumlah kecamatan di Kubar. Terima Kasih yang sebesar-besarnya diucapan kepada para sponsor yang telah memberikan dana sehinngga kegiatan yang positif ini dapat terlaksana dengan baik,” ucapnya.

“Kegiatan seperti ini akan direncanakan pelaksanaannya dalam setiap tahun, dengan tidak mengganggu proses belajar para peserta,” jelas M.Yusuf.

Baca Juga :  Pemprov Dukung Pelaksanaan Porwada II PWI Kaltim 2024

Hadir dalam malam puncak penutupan Festival Futsal Pelajar Kabupaten Kutai Barat, Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kutai Barat FX.Sumardi menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Rumah Futsal Melak yang telah sukses menggelar kegiatan ini.

“Penutupan Festival Futsal Antar Pelajar Kutai Barat pada malam hari ini, KNPI mengajak seluruh Pemuda Kutai Barat untuk merapatkan barisan, serta mendukung pembangunan yang berkelanjutan,”

“Seribu kawan terlalu sedikit, Satu lawan terlalu banyak. Jadikan Kutai Barat Rumah Pancasila,” ungkap Sumardi.

Malam penutupan Festival Futsal Pelajar Kutai Barat berlangsung dengan meriah. Pantauan wartakkubar.com ratusan pendukung tim futsal yang berlaga sangat meriah diiringi sorak-sorai para supporter untuk mendukung sekolah yang bertanding.

Foto Bersama Panitia Dan Peserta

Partai awal Semi Final berhadapan SMA Negeri 4 melawan SMK Negeri 2 dengan hasil pertandingan kemenangan telak untuk SMK Negeri 2 dengan skor 7 dan SMA Negeri 4 dengan skore 0..

Baca Juga :  Kubar Ikut Tampil Porwanas Malang 2022

Pada partai puncak grand final melalui pertandingan yang sangat sengit serta riuh gegap gempita para suporter akhirnya SMA Negeri 1 Sendawar berhasil menjuarai Festial Futsal Pelajar Kutai Barat tahun 2019 setelah megalahkan SMK Negeri 1 Sendawar lewat adu pinalti dengan skor 4-3.

Berikut perolehan prestasi pada Festival Futsal Pelajar Kutai Barat tahun 2019,

Juara I SMA Negeri 1 Sendawar.

Juara II SMK Negeri 1 Sendawar.

Juara III SMK Negeri 2 Sendawar.

Juara IV SMA Negeri 4 Sendawar.

Pencetak gol terbanyak Abi Tryadi (SMA Negeri 4 Sendawar).

Pemain Terbaik Joy Vansel (SMA Negeri 1 Sendawar).

Pelatih Terbaik Aji Malik (SMA Negeri 1 Sendawar).

Suporter Terbaik SMK Negeri 1 Sendawar.

# hen #

 

 

Berita Terkait

Jelang Poprov VIII Kaltim 2026, Gulat Kubar Raih 11 Medali
Pengurus KONI Kubar Periode 2025-2029 Resmi Dikukuhkan, Bupati Frederick Edwin : Siap Dukung!
Piala Soeratin U13 dan U15 2025 Harapan dan Masa Depan Sepakbola Kutai Barat
Belempung Ulaq Cup I 2025 Resmi Ditutup, Tim Voli Putra Simpang Raya Unggul Sebagai Juara I
Jelang Musorkablub KONI Kubar, Agus Herawan Jadi Kandidat Kuat
Ketua TP PKK Kubar Buka Turnamen Voli Kampung Belempung Ulaq
Bupati Frederick Edwin Sambut Baik Audiensi Tim Caretaker KONI Kubar
KONI Kubar dibekukan, KONI Kaltim Bentuk Tim Caretaker
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 10 Desember 2025 - 13:02 WIB

Jelang Poprov VIII Kaltim 2026, Gulat Kubar Raih 11 Medali

Selasa, 12 Agustus 2025 - 07:20 WIB

Pengurus KONI Kubar Periode 2025-2029 Resmi Dikukuhkan, Bupati Frederick Edwin : Siap Dukung!

Kamis, 3 Juli 2025 - 18:49 WIB

Piala Soeratin U13 dan U15 2025 Harapan dan Masa Depan Sepakbola Kutai Barat

Sabtu, 21 Juni 2025 - 06:48 WIB

Belempung Ulaq Cup I 2025 Resmi Ditutup, Tim Voli Putra Simpang Raya Unggul Sebagai Juara I

Kamis, 5 Juni 2025 - 09:41 WIB

Jelang Musorkablub KONI Kubar, Agus Herawan Jadi Kandidat Kuat

Berita Terbaru

Birokrasi

Pemkab Kutai Barat Resmikan Gedung PDAM Tirta Sendawar

Sabtu, 20 Des 2025 - 06:58 WIB

Foto : Kajati Kaltim, Assoc Prof. Dr. Supardi, S.H.,M.H, Menyampaikan Arahan kepada Jajaran Kejari Kubar Saat Kunker ke Kejari Kutai Barat. (Ist).

Hukum Dan Kriminal

Perkuat Sinergi Kelembagaan, Kajati Kaltim Kunker ke Kejari Kutai Barat

Jumat, 19 Des 2025 - 09:54 WIB

Hukum Dan Kriminal

Polsek Damai Laksanakan Pengamanan Natal di GPSI Jengan Danum

Rabu, 17 Des 2025 - 09:40 WIB

error: Jangan Copas Ya .!!