FX.YAPAN : Kubar Punya Tanah yang Subur dan Luas untuk Bertani

- Admin

Minggu, 20 Oktober 2024 - 20:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati FX Yapan Bersama Forkopimda, Wakil Ketua DPRD, Staf Ahli Bupati Dan Kepala PD Meninjau Langsung Pelaksanaan Pasar Murah Dalam Rangka Memperingati Hari Pangan Sedunia.

Bupati FX Yapan Bersama Forkopimda, Wakil Ketua DPRD, Staf Ahli Bupati Dan Kepala PD Meninjau Langsung Pelaksanaan Pasar Murah Dalam Rangka Memperingati Hari Pangan Sedunia.

SENDAWAR, wartakubar.id – Pemerintah Kabupaten Kutai Barat (Kubar) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) memperingati Hari Pangan Se-dunia pada Sabtu (19/10/2024) di Sendawar.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Kubar FX.Yapan mengajak seluruh masyarakat kubar untuk penuhi kebutuhan pangan sendiri, karena tanah di kubar sangat luas dan subur. Kubar bisa dikatakan surga dunia, semuanya ada dan cukup jika kita mau terus bekerja dan berusaha, ujarnya.

Menurut Bupati duan periode ini, Melalui peringatan hari pangan sedunia, dimana pangan memang tidak bisa lepas dari kehidupan manusia, oleh sebab itu saya menghimbau masyarakat Kubar dan tidak ada alasan jika masyarakat kubar tidak bisa memenuhi kebutuhan pangan.

Sektor tambang tidak bisa kita andalkan, tetapi kita harus mencari inovasi-inovasi di bidang pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan, guna meningkatkan ketahanan pangan. Kedepan juga terus diupayakan kerjasama dengan pemerintah melalui kelompok tani, nelayan dan ternak

Baca Juga :  Aspirasi Masyarakat, Dishub Kukar Akan Adakan Bus Sekolah

Sebagaimana yang ditetapkan presiden Soekarno dahulu, Bangsa Indonesia adalah negara Agraris maka jika kita mau meningkatkan negara agraris masyarakat harus mendukung program pemerintah khususnya di Kubar. Dalam hal ini pemerintah juga berkewajiban mengurus disisi hilir/pemasaran. Sehingga petani tidak lagi kesulitan mencari pembeli, tugas petani hanya menyediakan bahan pangan pemerintah yang membantu untuk pemasaran.

Terlebih saat ini kubar menjadi mitra IKN, tentu kedepan bisa melalui koperasi kita bisa menyuplai bahan pangan ke IKN. Dan yang lebih penting lagi saat ini kita harus mempersiapkan diri ketersedian pangan.

Di Kecamatan Bongan juga sudah diresmikan lumbung pangan, hal tersebut merupakan salah satu langkah dan upaya yang dilakukan pemkab Kubar, dengan demikian diharapkan masyarakat bisa menggunakan sarana yang sudah pemerintah bangun.”Terkait produk beras dengan merek dagang Durian, hal yang harus diperhatikan adalah kualitas beras harus dijaga, begitu juga untuk harga harus bisa bersaing, oleh sebab itu perlu kerjasama dengan dinas pertanian dan dinas ketahanan pangan terkait kualitas dan ketersediaan pangan,” tegas Bupati.

Baca Juga :  Pengumuman Nama, Nomor Urut Dan Dapil Caleg Kubar

Dalam pengelolaan lahan pertanian, jika petani lokal kewalahan maka kita bisa bekerjasama dengan petani dari luar untuk sama-sama menggarap lahan yang ada, serta memberikan contoh dan motivasi dalam mengolah lahan dan tanah kepada petani setempat.

 Bupati pun mengimbau kepada generasi muda /milenial agar, jangan beranggapan profesi petani itu hina. Diluar negeri, seperti di jepang petani sangat dihargai/dihormati. Oleh sebab itu dinas pertanian dan ketapang perlu sosialisasi dan memberikan pemahaman kepada generasi muda, bahwa menjadi petani bukan pekerjaan yang hina, justru pekerjaan yang mulia, tandas FX.Yapan.

(Adv/Diskominfo Kubar)

 

Berita Terkait

Dibutuhkan Masyarakat, Pemerintah Kampung Pentat Bangun Jembatan Ulin
Musrenbang 2025, Kampung Penawai Kecamatan Bongan Fokus Ketahanan Pangan
Impian Warga Belempung Ulaq Terwujud, Pemkab Kubar Semenisasi Mantap Gang 54 di RT 002
Warga Belempung Ulaq Senang, Pemkab Kubar Semenisasi Mantap Gang Ulaq di RT 003
Berikut Capaian Pembangunan di Kampung Keay Kecamatan Damai
Wujudkan Pelayanan Masyarakat, BPK dan Petinggi Kampung Harus Bersinergi
Demi Masa Depan Anak, TK Swasta Akan Dijadikan Negeri
Infrastruktur Dibangun, Listrik PLN 24 Jam di Kecamatan Muara Lawa
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 17 November 2024 - 08:22 WIB

Dibutuhkan Masyarakat, Pemerintah Kampung Pentat Bangun Jembatan Ulin

Minggu, 17 November 2024 - 07:23 WIB

Musrenbang 2025, Kampung Penawai Kecamatan Bongan Fokus Ketahanan Pangan

Sabtu, 16 November 2024 - 18:09 WIB

Impian Warga Belempung Ulaq Terwujud, Pemkab Kubar Semenisasi Mantap Gang 54 di RT 002

Sabtu, 16 November 2024 - 17:43 WIB

Warga Belempung Ulaq Senang, Pemkab Kubar Semenisasi Mantap Gang Ulaq di RT 003

Sabtu, 16 November 2024 - 08:26 WIB

Berikut Capaian Pembangunan di Kampung Keay Kecamatan Damai

Berita Terbaru

Parlementaria

DPRD Kubar Gelar Paripurna Mendengarkan Pidato Perdana Bupati

Kamis, 6 Mar 2025 - 06:47 WIB

Birokrasi

Ratusan Warga Kubar Antusias Sambut Bupati Frederick Edwin

Senin, 3 Mar 2025 - 13:33 WIB

Seni Dan Budaya

Punguan Parna Kabupaten Kutai Barat Gelar Pesta Bona Taon 2025

Sabtu, 8 Feb 2025 - 13:36 WIB