Aklamasi, Tobias Jabat Ketum KONI Kubar Periode 2022-2026

- Admin

Kamis, 21 Juli 2022 - 10:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sendawar, Warta Kubar.Com-Tobias F Kainama secara aklamasi ditetapkan sebagai Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kubar periode 2022-2026, menggantikan Ketua Umum KONI Kubar periode 2019-2022, Stepanus SE. Sebelumnya Tobias F Kainama menjabat sebagai Sekretaris Umum KONI Kubar periode 2019-2022.

Acara pemilihan Ketum KONI Kubar itu dihelat dalam Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab), Rabu (20/7/2022) di Gedung PKK Barong Tongkok.

Saat sambutan Ketum KONI Kubar Tobias menyampaikan visinya yaitu, mengantarkan atlit-atlit Kubar ke barisan depan jajaran atlit Provinsi Kaltim.

Baca Juga :  500 Rider Trabas Alam Kubar

“Saya akan melakukan pencarian bibit-bibit baru atlit dari akar rumput melalui pelaksanaan pertandingan maupun kejuaraan, juga dinilai penting untuk dilakukan pembenahan sarana maupun prasarana kegiatan olahraga, ” kata Tobias.

Tobias juga mengaku bangga karena ada beberapa atlit dari Kubar yang telah mengukir prestasi dalam perhelatan berbagai kejuaraan.

Sementara itu Ketua Bidang Organisasi KONI Kaltim Budi Irawan menuturkan bahwa proses berjalannya pemilihan Ketum KONI Kubar telah sesuai dengan prosedur.

“Tentukan Cabor Andalan, Unggulan dan Prestasi guna memajukan olahraga di Kubar,” pungkasnya.

Baca Juga :  Temukan Tuhan Saat Terpuruk, Kini Ricky Kambuaya Telah Bersinar

Ketum KONI Kubar sebelumnya, Stepanus Ujung menyebut akan tetap memberi dukungan kepada KONI Kubar untuk memajukan olahraga di Kubar.

Hadir dalam kesempatan itu seluruh pengurus Cabor KONI Kubar, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kubar, Wakapolres Kubar Kompol I Nyoman Wijana, Mewakili Komandan Kodim 0912 Kubar, Komandan Koramil Melak, Lettu Inf Lilik, para unsur pimpinan Forkopimda Kubar, serta para tokoh pemuda dan olahraga Kubar serta hadirin undangan.

# hen #

Berita Terkait

Jelang Poprov VIII Kaltim 2026, Gulat Kubar Raih 11 Medali
Pengurus KONI Kubar Periode 2025-2029 Resmi Dikukuhkan, Bupati Frederick Edwin : Siap Dukung!
Piala Soeratin U13 dan U15 2025 Harapan dan Masa Depan Sepakbola Kutai Barat
Belempung Ulaq Cup I 2025 Resmi Ditutup, Tim Voli Putra Simpang Raya Unggul Sebagai Juara I
Jelang Musorkablub KONI Kubar, Agus Herawan Jadi Kandidat Kuat
Ketua TP PKK Kubar Buka Turnamen Voli Kampung Belempung Ulaq
Bupati Frederick Edwin Sambut Baik Audiensi Tim Caretaker KONI Kubar
KONI Kubar dibekukan, KONI Kaltim Bentuk Tim Caretaker
Berita ini 40 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 10 Desember 2025 - 13:02 WIB

Jelang Poprov VIII Kaltim 2026, Gulat Kubar Raih 11 Medali

Selasa, 12 Agustus 2025 - 07:20 WIB

Pengurus KONI Kubar Periode 2025-2029 Resmi Dikukuhkan, Bupati Frederick Edwin : Siap Dukung!

Kamis, 3 Juli 2025 - 18:49 WIB

Piala Soeratin U13 dan U15 2025 Harapan dan Masa Depan Sepakbola Kutai Barat

Sabtu, 21 Juni 2025 - 06:48 WIB

Belempung Ulaq Cup I 2025 Resmi Ditutup, Tim Voli Putra Simpang Raya Unggul Sebagai Juara I

Kamis, 5 Juni 2025 - 09:41 WIB

Jelang Musorkablub KONI Kubar, Agus Herawan Jadi Kandidat Kuat

Berita Terbaru

Hukum Dan Kriminal

Satreskrim Polres Kutai Barat Gelar Coffe Morning dengan Awak Media

Kamis, 15 Jan 2026 - 06:05 WIB

Birokrasi

Pemkab Kutai Barat Resmikan Gedung PDAM Tirta Sendawar

Sabtu, 20 Des 2025 - 06:58 WIB

error: Jangan Copas Ya .!!